Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Jateng menggelar sidang penetapan kelulusan tingkat Panda seleksi pendidikan Sespimmen dan Sespimma Polri TA 2020 pada hari Kamis (6/2/20) bertempat di Aula 4 Lantai 5 gedung Mapolda Jateng.

Sidang kelulusan tingkat Panda Jateng dipimpin oleh Karo SDM Polda Jateng Kombes Pol Drs. Iriansyah, S.H. mewakili Kapolda Jateng dan dihadiri oleh segenap unsur panitia dan pengawas serta peserta seleksi Dikbang Sespimmen dan Sespimma asal Panda Jateng.

Dalam sambutannya, Karo SDM mengatakan bahwa proses seleksi ini kita laksanakan dengan prinsip bersih, transparan, akuntabel dan humanis.

“Kepada peserta yang di nyatakan lulus pada tingkat Panda, saya ucapkan selamat dan saya berharap mempersiapkan diri sebaik mungkin baik fisik, mental, dan kesehatan untuk tes tingkat pusat. Bagi yang belum lulus ke tingkat pusat saya berharap tetap semangat dan menyongsong seleksi di tahun yang akan datang dengan lebih mempersiapkan diri untuk mendapatkan hasil yang diharapkanā€ ujarnya

Dalam sidang penetapan kelulusan seleksi pendidikan Sespimmen Polri Dikreg ke-60 dan Sespimma Polri tahun anggaran 2020 tersebut, Polda Jateng menetapkan lulus terpilih 10 peserta Sespimmen dan 19 peserta Sespimma.

Gema Harja

Author Gema Harja

More posts by Gema Harja

Leave a Reply