Dalam rangka seleksi penerimaan Bintara Kompetensi Khusus Bidan dan Perawat T.A. 2020, Biro Sumber Daya Manusia Polda Jawa Tengah, hari ini Rabu (08/4/2020) melaksanakan Pengambilan Sumpah dan penandatanganan Pakta Integritas terhadap panitia dan peserta seleksi bertempat di Aula Lantai II Komplek Mapolda Jateng Jl. Pahlawan No.1 Semarang.

Kegiatan pengambilan sumpah dilaksanakan secara live streaming yang dipimpin oleh Karo SDM Polda Jateng Kombes Pol Drs. Iriansyah, S.H. dan diikuti oleh unsur panitia, pengawas internal maupun eksternal serta perwakilan peserta seleksi sejumlah 3 orang.

Dalam sambutannya, Karo SDM mengatakan bahwa seleksi penerimaan Bintara Kompetensi Khusus Bidan dan Perawat dipercepat pelaksanaannya dibanding jalur seleksi lainnya mengingat Rumah Sakit Polri di seluruh Indonesia memerlukan Tenaga Medis apalagi di tengah kondisi pandemik virus covid-19.

“Mari laksanakan proses seleksi ini dengan cara sebaik-baiknya, sejujur-jujurnya dan seadil-adilnya, jaga netralias dan integritas, dan tetap memegang teguh prinsip bersih, transparan, akuntabel dan humanis” imbuh Karo SDM.

Adapun pendaftar dari Polda Jateng dalam seleksi ini berjumlah 43 orang. Mereka akan mengikuti serangkaian tes meliputi pemeriksaan administrasi, Tes Kompetensi aspek pengetahuan, keterampilan dan perilaku, pemeriksaan kesehatan, Uji Kemampuan Jasmani, PMK dan Tes Psikologi.

Gema Harja

Author Gema Harja

More posts by Gema Harja

Leave a Reply